Bahas Pengelolaan Arsip, Bawaslu Kabupaten Pati Audiensi dengan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Pati
|
Pati – Dalam rangka pengelolaan arsip pemilu dan pemlihan, Bawaslu Kabupaten Pati melakasankan audiensi dengan Dinas Arsip dan Perpustakaan, Rabu (2/7/2025) di Kantor Dinas Arsip dan Perpustakaan Pati.
Audiensi dilakukan sebagai upaya penataan dan pengelolaan arsip di lingkungan Bawaslu Kabupaten Pati. Hadir dalam kegiatan ini Ketua Bawaslu Kabupaten Pati Supriyanto, SH., MH, beserta dua orang anggota Ayu Dwi Lestari, S.Kom., MM dan Sigit Pamungkas, A.Md.T, Para Kasubag serta arsiparis.
Audinesi diterima langsung oleh Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Drs. Sukardi yang mengapresiasi kerja pengelolaan arsip Bawaslu.
“Kami mengapresiasi langkah Bawaslu yang cukup aktif dalam pengelolaan arsip pemilu dan pemilihan”, imbuh Sukardi.
Selanjutnya, Bawaslu berharap audiensi ini dapat ditindaklanjuti dengan perjanjian kerjasama pemusnahan arsip yang telah memasuki masa retensi arsip.
“Bawaslu telah mengklasifikasikan arsip sesuai masa retensi arsip yang telah diatur dalam Peraturan Bawaslu Nomor 14 Tahun 2020 tentang Retensi Arsip yang kemudian dapat dilakukan kerjasama pemusnahan oleh dinarpus”, tegas Supriyanto.
Selain audiensi, Bawaslu juga menyerahkan beberapa buku karya Bawaslu kepada Dinarpusda untuk memperkaya literasi perpustakaan di Kabupaten Pati
Editor dan Foto : Humas Bawaslu Pati