Lompat ke isi utama

Berita

Kecamatan Gunungwungkal Memulai Kegiatan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Jelang Pemilihan 2024

Zaenal Abidin Memberikan Sambutan Dalam Kegiatan Soswatif di Kecamatan Gunungwungkal, Rabu (10/07)

Anggota Bawaslu Pati, Zaenal Abidin Memberikan Sambutan Di Kegiatan Soswatif di Kecamatan Gunungwungkal, Rabu (10/07)

Pati - Dalam rangka mendukung kerja Kegiatan Pengawasan Partisipatif di kecamatan pada Pemilihan Tahun 2024, Bawaslu Kabupaten Pati menginstruksikan kepada Panwaslucam se-Kabupaten Pati untuk menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi dan Pengawasan Partisipatif (Soswatif) di masing – masing kecamatan.

Kegiatan dibagi menjadi 2 gelombang mulai dari Bulan Juli – Oktober 2024 dengan rincian pelaksanaan gelombang 1 di Bulan Juli – Agustus 2024 dan gelombang 2 di Bulan September – Oktober 2024. 

Tema kegiatan soswatif di gelombang 1 yaitu “Peningkatan Peran Masyarakat dalam Pengawasan Partisipatif” dengan kelompok sasaran tokoh masyarakat, tokoh agama, pengurus organisasi masyarakat, dan masyarakat adat dan di gelombang 2 yaitu “Pendidikan Pengawasan Partisipatif” dengan kelompok sasaran pemilih pemula, pemilih disabilitas, pemilih perempuan, pengajar, dan pelajar/mahasiswa.

Pada hari ini, Rabu (10/07) pelaksanaan Soswatif dimulai di Kecamatan Gunungwungkal bertempat di Aula Kecamatan Gunungwungkal. Sosialisasi ini diharapkan dapat menggugah kesadaran serta meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan proses demokrasi, khususnya menjelang Pemilihan Serentak 2024

Dalam sambutannya, Zaenal Abidin selaku Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat & Hubungan Masyarakat, menegaskan peran beserta harapan yang diamanatkan oleh Undang-Undang terhadap keterlibatan masyarakat dalam pengawasan pemilihan. "Kita diamanatkan Undang-Undang bahwa pengawasan ini harus melibatkan masyarakat. Harapannya kita bersama-sama melakukan pengawasan di Pemilihan Serentak 2024," kata Zaenal.

Lebih lanjut, Zaenal mengajak tokoh masyarakat dan warga di Kecamatan Gunungwungkal untuk bersama-sama mengawal proses demokrasi. "Kami mengajak Bapak Ibu di Kecamatan Gunungwungkal bersama-sama mengawal demokrasi demi menghasilkan pemimpin-pemimpin yang baik dan berkualitas," imbuhnya.

Kegiatan sosialisasi ini juga menghadirkan narasumber yang kompeten, di antaranya Anita Rahmawati dari Tim Seleksi Bawaslu Kabupaten/Kota periode 2023 – 2028 dan Ida Apriyani. Keduanya memberikan wawasan mendalam mengenai teknis pengawasan partisipatif dan peran vital masyarakat dalam mengawasi setiap tahapan pemilihan 2024.

Penulis : Humas Bawaslu Kabupaten Pati

Editor : Humas Bawaslu Kabupaten Pati