Bawaslu Pati Bersholawat
|
Pati - Berbagai upaya dilakukan Bawaslu Kabupaten Pati untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk turut mengawasi pemilu. Salah satunya dengan menggelar Bawaslu Bersolawat pada Sabtu malam di Desa Tlogorejo Kecamatan Tlogowungu.
Menghadirkan Gus Naja dan diiringi Jamiah Maos Sholawat, acara yang dimulai pada pukul 20.30 Wib pada hari Sabtu, 09 November 2019. Turut hadir semua pimpinan Bawaslu Kabupaten Pati dan semua jajaran Sekretariatan.
Ketua Bawaslu Kabupaten Pati Ahmadi mengatakan, Bawaslu Pati Bersholawat ini bertujuan memahamkan warga dan memberikan informasi pentingnya masarakat untuk berperan aktif dalam pengawasan pemilu, sehingga pemilu berjalan aman damai serta sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
“Santri juga ikut mengawasi pemilu, peran aktif warga dibutuhkan dalam menolak dan melawan segala bentuk politik uang,” kata Ahmadi.